Sebuah Cerita 3rd Anniversary BE
Suatu hari, hiduplah seorang laki yang tempat tinggal dan deskripsi dirinya sangat dirahasiakan (masuk top secret ini). Saat itu, dia sedang menjalankan aktifitas sehari-harinya yaitu browsing di internet membaca dan mencari info yang mungkin bisa jadi inspirasi buat dia. Sedang asiknya dia berseluncur ria, dia melihat sebuah info penting dari grup blogger yang dimasukinnya.
3rd Anniversary Blogger Energy
Dibacanyalah info itu, ternyata sedang ada event giveaway disana. Ada 5 event di sana, dan diapun lagsung berkomentar (Yeay, pertamax) "1 2 3 gk mungkin bisa. tinggal berharap di 4 5. semoga bisa"
Dan dimulailah cerita nggak penting dia yang mencari ide buat ikutan event (Padahal masih ada event lain yang dia ikutin dan hampir deadline)
"Mau nulis apa ya buat best artikelnya nanti?"
"Hmm... ah bingung."
"Om-om, ngapain? Kusut amat tuh muka. Tambah kelihatan jomblo loh ntar."
"Eh, lo lagi. Tiba-tiba muncul. Kemana aj lo. Perasaan terakhir liat pas gue nulis salam sapa blogger energy, 3 bulan yang lewat."
"Ane tapa om, nyari ilmu biar bisa bantuin om nulis."
"Eh, jangan panggil om dong, panggil aja kaka gitu."
"Hiii... enak aja, nggak sudi. Jadi lagi ngapain? Bingung banget kayaknya."
"Ah ini, mau ikutan event buat ngerayain ultahnya blogger energy tapi sayangnya nggak ada ide."
"Oh, gitu. Sini ane bantu deh, mumpung baik."
Ceritanya mereka lagi mikirin apa aja yang mau di tulis buat best artikel BE.
![]() |
spongebob.wikia.com |
![]() |
spongebob.wikia.com |
![]() |
spongebob.wikia.com |
![]() |
spongebob.wikia.com |
![]() |
spongebob.wikia.com |
"Ahh, masih nggak dapet ide"
"Hem, btw eventnya cuma nulis artikel aja?"
"Ah, ada banyak kok. Bikin video, kaos, meme, quote dn artikel."
"Yaelah bego banget. Kenapa nggak bilang?"
"Yee, situ nggak nanya. Lagian yang gue bisa cuma nulis artikel dong."
"Ente bahlul, bikin yang lain aja jangan artikel. Gue bantuin pasti."
"Yaudah deh."
Nah di sini mereka mulai tuh bikin dan nyari ideh buat ikutan event lain. Setelah sekian lama, pembuatan yang lama (sekitar sehari), dan lain halnya. Akhirnya apa yang mereka kerjakan selesai.
Dan inilah yang mereka buat, #VideoBE
"Makasih ya bro udah bantuin."
"Siip, ane pergi dulu ye. Mau tapa lagi, panggil gue kalau butuh bantuan. Tapi ntar nggak gratis lo."
Si entah siapa itu akhirnya pergi, dan si laki pun akhirnya memposting video buatan dia.
***
Itulah segelumit cerita dalam 3rd anniversar BE. Nggak tahu harus ngomong apa, tapi ya seperti itulah adanya.
Sedikit doa buat blogger energy, semoga bisa terus eksis, makin maju bersama para anggotanya yang akan makin banyak dan bisa saling mengenal dan akrab. Perbanyak terus energy yang dibagikan ke semua blogger personal.
Saya sih nggak bisa nulis banyak. Baru gabung 3 bulan dan hanya promo aja yang bisa saya lakuin. Tapi setidaknya, selama 3 bulan gabung cukup banyak yang saya rasain. Bisa tahu sama blogger-blogger keren dan di kenal sama mereka. Seneng juga karena banyak yang baca cerita buatan saya. Rasanya nggak percuma saya gabung ke BE. Apalagi dengan sistem promosinya, bikin betah karena efektif banget buat ngelatih agar gk jadi blogger malas yang cuma bisa promo doang.
Cuma doa itu aja yang bisa saya ucapin juga. Banyak anggota di BE dengan blog-blog kerennya, semoga itu bisa makin bertambah. Dan juga saya juga bisa makin mengenal mereka semua.
Sekian dari saya deh.
Dari gyzer absurd yang biasa-biasa aja
"Tulisan ini diikutkan dalam Best Artikel Blogger Energy"
"More energy to be a blogger personal"